Pameran Alat Peraga Matematika: Karya Inovatif Mahasiswa Pendidikan Matematika

Mahasiswa calon pendidik matemtika UMS wajib menempuh mata kuliah praktiukum pembuatan alat peraga matematika. Mata kuliah ini memiliki goals agar mahasiswa dapat mengembangkan kemampuan menganalisis materi matematika dan menentukan media pembelajaran yang tepat, serta mengoptimalkan keterampilan pembuatan alat peraga matematika. Dengan adanya perkuliahan  ini, diharapkan mampu membuat dan menggunakan alat peraga ketika telah menjadi pendidik matematika.

Pameran alat peraga matematika merupakan kegiatan puncak dari mata kuliah praktikum pembuatan alat peraga matematika. Kegiatan ini menyajikan berbagai alat peraga yang telah dibuat oleh mahasiswa selama perkuliahan tersebut. Pameran ini masih terbatas untuk dosen dan mahasiwa Prodi Pendidikan Matematika pada semester 5. Adanya dosen dan mahasiswa sebagai pengunjung pameran bertujuan untuk menilai dengan meberikan apresiasi, kritik, dan saran agar alat peraga yang dibuat dapat optimal digunakan.

Pameran alat peraga matematika dilaksanakan pada tanggal 4 Januari 2019 di Auditorium Moch. Djazman UMS. Dalam pameran ini terdapat 48 alat peraga yang dipamerkan dengan distribusi alat peraga yang digunakan pada sekolah tingkat dasar dan tingkat menengah. Alat peraga yang disajikan dengan menarik untuk proses pembelajaran. Selain itu, mahasiswa juga memiliki kreativitas yang tinggi dalam penamaan alat peraga, seperti PAPILO (Papan Pintar Logaritma), HITAKU (Hitung Tambah Kurang), BAWNGAN (Bangun Hewan Bilangan), dan LED Move on Transformasi Geometri,

Pada akhir kegiatan pameran, para dosen pengampu mata kuliah praktikum pembuatan alat peraga memberikan penilaian pada setiap alat peraga dengan beberapa komponen penilaian seperti tingkat urgensi, keakuratan konsep, kemudahan dan kejelasan, daya tarik, dan lain-lain. Berdasarkan hasil penilaian dosen pengampu dan pengunjung, terpilih 5 alat peraga terbaik hasil karya mahasiswa pada tahun akademik 2018/2019.  Lima alat peraga terbaik tersebut adalah POLI FPB KPK, MAGNUM, HP Pak Samsul, Papan Bermain Geometri, dan Lingkaran.