Bidang Penalaran dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) HMP Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta menyelenggarakan kegiatan Mathematics Study Club (MSC) UTS secara Daring yang ditujukan kepada Mahasiswa Pendidikan Matematika UMS.
MSC merupakan program kerja insidental dari Bidang Penalaran dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM). Tujuan dari kegiatan MSC adalah mempersiapkan diri dalam menghadapi UTS maupun UAS pada semester genap dan ganjil.
Jumat, 03 April 2020
MSC pada hari Jumat, dilaksanakan melalui media WhatsApp group yang dibagi menjadi 2 sesi untuk semester II yaitu sesi pertama pada pukul 12.30-14.00 WIB yang menghadirkan Assaffanatun Nafiis sebagai tentor mata kuliah Aljabar Linier, dan yang kedua pada pukul 15.30-17.00 WIB menghadirkan Ayu Irnadianis Ifada sebagai tentor mata kuliah Kalkulus Integral.
Sabtu, 04 April 2020
MSC pada hari Sabtu, dilaksanakan melalui media WhatsApp group yang dibagi menjadi 2 sesi untuk semester IV yaitu sesi pertama pada pukul 15.30-17.00 WIB yang menghadirkan Diesma Werdina sebagai tentor mata kuliah Probabilitas, dan yang kedua pada pukul 19.30-21.00 WIB menghadirkan Lina Wahyu Sri sebagai tentor mata kuliah Pengantar Analisis Real.
Kamis, 02 Juli 2020
MSC pada hari Kamis, dilaksanakan melalui media WhatsApp group hanya 1 sesi untuk semester IV yaitu pada pukul 13.00-14.30 WIB yang menghadirkan Faizatur Rofiah sebagai tentor mata kuliah Probabilitas.
Sabtu, 04 Juli 2020
MSC pada hari Jumat, dilaksanakan melalui media WhatsApp group yang dibagi menjadi 3 sesi yaitu 2 sesi untuk semester II dan 1 sesi untuk semester IV. Pada sesi pertama pada pukul 09.00-10.30 WIB yang menghadirkan Siti Atitah sebagai tentor mata kuliah Pengantar Analisis Real, yang kedua pada pukul 13.00-14.30 WIB menghadirkan Assaffanatun Nafiis sebagai tentor mata kuliah Aljabar Linier dan yang ketiga pada pukul 15.30-17.00 WIB yang menghadirkan Arum Afdhalisani sebagai tentor mata kuliah Kalkulus Integral.
Jumat, 06 November 2020
MSC pada hari Jumat, dilaksanakan melalui media Zoom Meeting yang dibagi menjadi 2 sesi untuk semester I yaitu sesi pertama pada pukul 10.30-11.30 WIB yang menghadirkan Indah suryati sebagai tentor mata kuliah Kalkulus Peubah banyak, dan yang kedua pada pukul 13.30-14.00 WIB menghadirkan Salsabila sebagai tentor mata kuliah Geometri Bidang.
Sabtu, 07 November 2020
MSC pada hari Sabtu, dilaksanakan melalui media Zoom Meeting yang dibagi menjadi 2 sesi untuk semester I yaitu sesi pertama pada pukul 10.30-11.30 WIB yang menghadirkan Aliya Juniarti sebagai tentor mata kuliah Kalkulus diferenial, dan yang kedua untuk pada pukul 13.30-14.00 WIB menghadirkan Assaffanatun Nafiis sebagai tentor mata kuliah Analisis Vektor.