Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UMS yang merupakan calon guru matematika, sudah semestinya sejak dini ditanamkan kesadaran bahwa belajar matematika di perguruan tinggi tidaklah sama dengan di sekolah. Selain itu, mereka dituntut untuk dapat mencintai matematika karena di tangan merekalah kelak para peserta didik diharapkan dapat mempelajari matematika dengan mudah dan menyenangkan. Untuk itu, mahasiswa perlu memperluas wawasan, pengetahuan, dan lebih mendalami materi perkuliahan. Sebagai upaya untuk memfasilitasi hal tersebut, Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UMS menyelenggarakan kuliah tamu dengan menghadirkan dosen dari luar UMS. Dimana kegiatan ini juga merupakan realisasi MoU dengan Perguruan Tinggi lain.
Penyelenggaraan kuliah tamu bagi mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UMS bertujuan untuk: (1) meningkatkan wawasan mahasiswa dalam bidang matematika dan perkembangannya, (2) memperluas wawasan dan pengetahuan mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UMS dan lebih mendalami materi perkuliahan, khususnya pada materi penelitian dan penulisan karya ilmiah.
Kuliah tamu dilaksanakan pada hari Kamis, 6 Mei 2021 secara online dengan zoom video conference. Adapun acara dimulai pada pukul 10.00 WIB hingga pukul 11.30 WIB. Tema yang diangkat yaitu “Academic Writing” menghadirkan pembicara dari Universiti Pendidikan Sultan Idris yaitu Assoc. Prof. Dr. Mazlini Adnan. Moderator yang mengawal jalannya acara inti yaitu Prof. Dr. Sutama, M.Pd. Jumlah peserta yang hadir yakni 216 mahasiswa semester VI kelas A, B, C, D, E, dan F. Pada awal acara, narasumber memaparkan apa itu research article dan bagaimana proses review suatu artikel itu dilakukan. Selanjutnya, narasumber menyampaikan bahwa setelah mengikuti kegiatan kuliah tamu, mahasiswa diharapkan mempunyai kemampuan dalam mengidentifikasi bagian-bagian artikel, memahami fitur-fitur rumit dari setiap segmen artikel, dan mempublikasikan artikel. Narasumber juga menjelaskan dengan detail setiap bagian yang ada dalam suatu artikel. Contoh-contoh dari setiap bagian yang ada dalam suatu artikel juga diberikan oleh narasumber. Kegiatan inti ditutup dengan adanya tanya jawab terkait bagaimana kita bisa menghasilkan suatu karya ilmiah yang baik dan bagaimana kiat-kiat supaya karya ilmiah ataupun artikel yang sudah kita hasilkan tersebut bisa kita publikasikan pada jurnal-jurnal bereputasi.
Dengan adanya kuliah tamu, mahasiswa semakin memahami bagaimana cara menulis suatu karya ilmiah atau artikel dengan baik. Selanjutnya mahasiswa diharapkan dapat menerapkan ilmu yang didapatkan selama mengikuti kegiatan kuliah tamu pada saat menyusun skripsi. Sehinggan karya tulis yang berupa skripsi dan artikel ilmiah yang dihasilkan oleh mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika menjadi lebih berkualitas dan dapat dipublikasikan di jurnal-jurnal bereputasi.