(Surakarta, 13 September 2021) Bidang Penalaran dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (PPSDM) HMP Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Surakarta menyelenggarakan Babak Final Kompetisi Matematika tingkat SMA/Sederajat Regional Jawa Tengah. Babak Final Kompetisi Matematika ini merupakan serangkaian kegiatan Seminar Nasional, Pameran Alat Peraga, dan Kompetisi Matematika (SEMPOA VI). Diselenggarakannya Babak Final ini bertujuan untuk menentukan juara-juara pada Kompetisi Matematika tingkat SMA/Sederajat Regional Jawa Tengah ini. Pada kompetisi ini akan diambil 5 juara, yakni juara 1, juara 2, juara 3, juara harapan 1, dan juara harapan 2.
Babak Final Kompetisi Matematika dilaksanakan pada hari Senin, 13 September 2021 pukul 09.00-10.40 WIB. Pelaksanaannya dilakukan secara daring dengan media Zoom Meeting dan Google Classroom. Babak Final diikuti oleh 10 peserta yang sebelumnya telah lolos Babak Semifinal. Ke-10 peserta berasal dari SMA/Sederajat Regional Jawa Tengah, antara lain SMAN 1 Surakarta, SMAN 1 Wonogiri, MAN 1 Jepara, SMAN 1 Ngawen, SMA IT Nur Hidayah, SMA Semesta BBS, SMA Taruna Nusantara Magelang.
Pelaksanaan babak final lebih menegangkan dibandingkan babak-babak sebelumnya, karena soal ditampilkan secara langsung pada Zoom Meeting. Setiap penayangan soalnya dibatasi oleh waktu, serta tidak ada pengulangan soal. Terlihat jelas keseriusan peserta final dalam mengerjakan soal babak final ini, terlebih soal yang diberikan adalah soal berbentuk uraian, sehingga peserta juga harus menuliskan langkah-langkah penyelesaiannya.
Pengumuman juara Kompetisi Matematika tingkat SMA/Sederajat Regional Jawa Tengah akan diumumkan berbarengan dengan Lomba Media Pembelajaran, yaitu pada acara Seminar Nasional yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 18 September 2021. (HMP/Vionita Fitri Cahyani)