Dalam Pengabdian Masyarakat dengan judul “Refocusing, Reimaging, dan Rebuilding Sekolah Muhammadiyah”, Tim Pengabdian Program Studi Pendidikan Matematika FKIP Universitas Muhammadiyah Surakarta pada hari Senin, 27 Juni 2022 menyelenggarakan Pelatihan Perangkat Pembelajaran. Kegiatan ini dilaksanakan di SMP Militan. Kegiatan pelatihan pengembangan perangkat pembelajaran ini meliputi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), bahan ajar, media pembelajaran, dan instrumen penilaian. Pelatihan ini melibatkan seluruh guru dengan target luaran masing-masing satu set perangkat dan video pelaksanaan praktik pembelajaran.
Tujuan dari kegiatan ini adalah menghasilkan perangkat pembelajaran yang inovatif beorientasi literasi. Rencananya, pelatihan ini akan terbagi menjadi 3 sesi yaitu.
- Pengembangan RPP Inovatif dengan Narasumber Sri Rejeki, M.Pd., M.Sc
- Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Inovatif Beorientasi Literasi dengan narasumber Christina Kartika Sari, S.Pd., M.Sc
- Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik Elektronik (e-LKPD) Inovatif Beorientasi Literasi dengan narasumber Adi Nurcahyo, S.Pd., M.Pd