Rabu, 28 Desember 2016 Program studi Pendidikan Matematika menyelenggarakan kuliah umum dengan pembicara Dr. Ariyadi Wijaya dan Idris Harta, M.A., Ph.D. Bertempat di auditorium Mohamad Djazman Universitas Muhammadiyah Surakarta, Seluruh mahasiswa semester I mengikuti acara dengan antusias hingga acara selesai.
Kuliah umum kali ini mengangkat tema “Matematika dan Kecakapan abad 21” dan menitikberatkan proses berfikir kreatif dalam matematika dan hubungannya terhadap penalaran dalam belajar matematika. Dr. Ariyadi menjelaskan bagaimana membangun kreativitas melalui open-ended problem dan memberikan contoh-contohnya dalam pembelajaran matematika. Sementara itu, Idris Harta, M.A., Ph.D. menyampaikan bagaimana melakukan penalaran yang baik untuk mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam. Dalam penyampaiannya beliau menghimbau mahasiswa agar menyisakan ruang kosong pada buku catatan agar meraka dapat menuliskan pertanyaan-pertanyaan seputar hal-hal yang dicatatnya. Hal itu ditujukan agar mahasiswa lebih kritis dan lebih kreatif.
Kuliah umum merupakan kegiatan tahunan Program Studi Pendidikan Matematika dengan sasaran mahasiswa semester I. Tujuan utaman dari kegiatan ini adalah memotivasi dan menumbuhkan keyakinan mahasiswa baru Program Studi Pendidikan Matematika untuk mendalami ilmu matematika dan menjadi guru matematika yang profesional, inovatif, dan islami.