Matematika Diskrit

Deskripsi

Mata kuliah ini membahas tentang: (1) relasi biner yang meliputi: (a) relasi biner, (b) penyajian relasi biner, (c) sifatsifat relasi biner, dan (d) relasi ekuivalensi; (2) relasi rekurens yang meliputi: (a) rekursi dan fungsi rekursif, (b) relasi rekurens; (3) pigeonhole principle; (4) aljabar boolean; dan (5) teori graf yang meliputi: (a) pengertian graf dan representasinya dalam matriks, (b) jenis-jenis graf, (c) graf Euler dan Hamilton. Budaya keislaman dibangun dengan rutinitas pada awal perkuliahan yaitu membaca surat pendek dalam Al-Qur’an juz 30, serta doa Tholabul Ilmi, sedangkan pada akhir perkuliahan membaca doa Kafarotul Majlis. Proses pembelajaran mengintegrasikan karakteristik: (1) interaktif, menggunakan metode diskusi dan tanya jawab dalam penyampaian materi, (2) holistik, mengaitkan materi ajar dengan permasalahan nyata, (3) integrative, mengaitkan materi dengan topik matematika lain dan topik di luar matematika, (4) saintifik, menyelesaikan permasalahan menggunakan prosedur ilmiah, (5) kontekstual, menyelesaikan permasalahan terkait kehidupan sehari-hari, (6) tematik, menyelesaikan permasalahan nyata yang terkait bidang di luar matematika, (7) efektif, materi disajikan secara runtut sesuai hirarki dan waktu, (8) kolaboratif, menggunakan diskusi dan tugas secara berkelompok untuk menyelesaikan permasalahan, dan (9) berpusat pada mahasiswa.

Capaian Pembelajaran

1. Menjelaskan konsep relasi biner
2. Menjelaskan konsep relasi rekurens
3. Menggunakan pigeonhole principle untuk menyelesaikan permasalahan
4. Menguasai konsep aljabar Boolean
5. Menguasai konsep teori graf

Materi

Materi perkuliahan ini meliputi: Definisi, penyajian, dan sifat-sifat relasi biner Definisi relasi ekuivalensi Rekursi dan fungsi rekursif Relasi rekurens Pigeonhole principle
1. Definisi fungsi Boolean.
2. Bentuk kanonik. Penyederhanaan fungsi Boolean Defini dan unsur-unsur graf Jenis-jenis graf Aplikasi graf

Penilaian

1. Presesnsi
2. UTS
3. UAS
4. Tugas